Kapolda Pimpin Upacara Hari Lahir Pancasila

“Saya Indonesia, Saya Pancasila” menjadi slogan terbuka di halaman Mapolda, Polda Papua Barat dalam upacara peringatan Hari Lahir Pancasila, Kamis (1/6) pagi.

Upacara yang dipimpin Kapolda Papua Barat, Brigjen Pol. Drs. Martuani Sormin, M.Si berlangsung penuh hikmat, yang dimulai dengan mengheningkan cipta bersama, pembacaan teks Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945.

Upacara dilanjutkan dengan pembacaan keputusan Presiden Republik Indonesia tentang Hari Lahir Pancasila, sekaligus sambutan tertulis yang dibacakan Kapolda Papua Barat.

Presiden menjelaskan bahwa Pancasila merupakan hasil dari satu kesatuan proses yang dimulai dengan rumusan Pancasila tanggal l Juni 1945 yang dipidatokan Ir. Soekarno, Piagam Jakarta tanggal 22 Juni 1945, dan rumusan final Pancasila tanggal 18 Agustus 1945.

Adalah jiwa besar para founding fathers, para ulama dan pejuang kemerdekaan dari seluruh pelosok Nusantara sehingga kita bisa membangun kesepakatan bangsa yang mempersatukan kita.

Dengan Pancasila, lndonesia adalah harapan dan rujukan masyarakat internasional untuk membangun dunia yang damai, adil dan makmur di tengah kemajemukan.

Presiden mengajak peran aktif para ulama, ustadz, pendeta, pastor, bhiksu, pedanda, tokoh masyarakat, pendidik, pelaku seni dan budaya, pelaku media, jajaran birokrasi, TNI dan Polri serta seluruh komponen masyarakat untuk menjaga Pancasila.

Pemahaman dan pengamalan Pancasila dalam bermasyarakat, berbangsa dan bernegara harus terus ditingkatkan. Ceramah keagamaan, materi pendidikan, fokus pemberitaan dan perdebatan di media sosial harus menjadi bagian dalam pendalaman dan pengamalan nilai-nilai Pancasila.

“Selamat Hari Lahir Pancasila. Kita lndonesia, Kita Pancasila. Semua Anda lndonesia, semua Anda Pancasila. Saya Indonesia, saya Pancasila. Terima kasih.”

Demikian sambutan Presiden Republik Indonesia, Ir. Joko Widodo, yang dibacakan oleh Kapolda Papua Barat.(cpk4/dixie)

Click here to preview your posts with PRO themes ››