Sabung ayam ternyata bukan cuma ada di Asia, khususnya Asia Tenggara, tapi juga di Amerika Serikat.
Buktinya, pihak berwajib California pekan lalu menyerbu sebuah tempat yang diyakini sebagai lokasi sabung ayam, dan menyita tak kurang dari 7.000 ekor ayam, termasuk ayam sabung.
Penggerebekan ini merupakan puncak dari penyelidikan selama berbulan-bulan.
“Ini adalah penggrebekan sabung ayam terbesar dalam sejarah California,” kata Kapten Jeff Perry dari Los Angeles County Sheriff Department, seperti dilansir CNBC News.
Penggrebekan yang melibatkan 100 personil itu bukan cuma menemukan ayam, tapi juga senjata api, narkotika, ‘arena sabung ayam mobile,’ ratusan taji, jarum suntik dan steroid ayam.
Polisi juga menahan 10 orang yang ditemukan di TKP, tapi mereka kebanyakan hanya pekerja level bawah yang bertugas menjaga tempat itu.
“Identitas pemilik lokasi sudah kami ketahui, dan sedang diburu,” kata Perry.
Sabung ayam dilarang di seluruh negara bagian Amerika Serikat.(dixie)
Click here to preview your posts with PRO themes ››