Gubernur Papua Barat, Drs. Dominggus Mandacan, mengingatkan kerukunan antar umat beragama.
Ini dilontarkan Gubernur saat meletakkan batu pertama pembangunan mesjid Baitul Hidayat, di Kampung Macuan, Distrik Masni, Kabupaten Manokwari, Senin (5/3).
Gubernur juga mengajak masyarakat untuk menjaga persatuan dan kesatuan serta menjadi contoh pada bangsa Indonesian bahwa kerukunan umat beragama selalu terjaga di Papua Barat.
Sementara itu, Ketua Panitia Pembangunan Mesjid, Arifandi Noch mengatakan mesjid bukan hanya tempat ibadah tapi juga fungsi sosial.
“Mesjid juga adalah simbol pemersatu umat, jadi makmurkanlah mesjid karena orang yang memakmurkan mesjid adalah tanda-tanda orang beriman,” ungkapnya.
Pembangunan mesjid ini akan menelan anggran 4,5 miliar dengan luas bangunan 30×30 dengan konstruksi 2 lantai, dan akan dikerjakan dalam waktu 4 tahun secara bertahap.
“Kami panitia melakukan penarikan sukarela kepada setiap warga kampung untuk memperlancar pembangunan ini,” tandasnya.(cpk1/njo)
Click here to preview your posts with PRO themes ››