Tim eselon II Pemprov Papua Barat berhasil menahan imbang 1:1 tim Pemkab Mansel dalam eksibisi sepak bola di lapangan Borarsi, Manokwari, Jumat (16/3).

Tim Mansel yang mendominasi ball possession dan menguasai jalannya pertandingan malah kebobolan lebih dulu.

Tim Pemprov, yang dipunggawai Gubernur, sekaligus Ketum KONI PB, Dominggus Mandacan, dan Sekprov Nataniel Mandacan, unggul melalui tendangan John Tulus dari luar kotak penalti.

Ketinggalan satu gol membuat tim Mansel mempergencar serangan.

Dimotori Bupati Mansel Markus Waran dan Wabup Wempie Rengkung berhasil menyamakan kedudukan.

Mansel sebetulnya sebelum kebobolan bisa unggul lebih dulu. Sayangnya penalti yang dihadiahi wasit gagal menjadi gol.

Sukses mengejar ketertinggalan, Mansel terus melancarkan serangan. Tapi semua peluang itu tak berhasil menggetarkan gawang Pemprov, termasuk tandangan yang berhasil ditahan kiper Pemprov dan membentur tiang kiri gawang.

“Skor imbang ini berkat dukungan ibu-ibu juga,” ujar Gubernur Mandacan pada first lady Yuliana Mandacan dan Ny Sulastri Mandacan yang turut menyaksikan jalannya pertandingan.

Jumat pekan depan eksibisi serupa akan digelar antara OPD Pemprov dan OPD Mansel.

Usai pertandingan, Gubernur bersama para pejabat lainnya berbaur dengan warga menari Yospan di lapangan.dixie)

Click here to preview your posts with PRO themes ››