72 dari 188 orang kuota Polda Papua Barat pendidikan pembentukan bintara Polri 2018 dikhususkan untuk OAP (Orang Asli Papua).
“Bintara umum pria, panitia daerah (Panda) sebanyak 50 OAP dan 100 non OAP, Bintara umum pria Subpanda sebanyak 12 OAP dan 6 Non OAP, Bintara umum wanita Panda dan Subpanda sebanyak 10 OAP dan 7 non OAP serta Bakomsus untuk Pria 2 orang dan wanita 1 orang,” papar Kabid Humas Polda Papua Barat, AKBP Hary Supriono.
Menurutnya itu merupakan kuota berdasarkan surat Kapolri tertanggal 2 Agustus 2018.
Pembukaan Didik Bintara Polri 2018 akan dilakukan pada 7 Agustus 2018 mendatang. Polki akan ikut pendidikan di SPN Jayapura sedangkan Polwan di Sepolwan Jakarta.(njo)
Click here to preview your posts with PRO themes ››