Polres Teluk Bintuni Antisipasi Hoax dan Sara via FGD dan FKPM

Polres Teluk Bintuni mengantisipasi hoax dan hal-hal SARA melalui forum group discussion dan membentuk Forum Kemitraan Polisi dan Masyarakat (FKPM).

Kegiatan bersama warga kampung Banjar Ausoy SP IV se Distrik Manimeri ini digelar di Balai Kampung Banjar Ausoy, Sabtu (6/4/2019).

Kepala Distrik Manimeri, diwakili Korneles Burami, dalam kegiatan yang dihadiri Kapolsek Bintuni Iptu Herman itu mengajak semua warga menjaga keharmonisan dan Kamtibmas.

Sementara itu, Kasat Binmas Iptu Zakaria Tampo mengatakan ada sekira 10 FKPM di Distrik Manimeri, yang keberadaannya diharapkan bisa terus menjaga kondisi Bintuni yang aman dan damai dalam Pemilu 2019.

“Bila ada oknum-oknum tertentu yang mencoba membuat kericuhan, atau menyebar isu-isu yang tidak bertanggungjawab seperti isu SARA, segera lapor ke kepolisian,” tutur Zakaria.(cpk6/dixie)

Click here to preview your posts with PRO themes ››