Ayo Teladani PKK Soal Ibadah

PKK Papua Barat dan organisasi-organisasi wanita dapat apresiasi Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan.

Pasalnya, organisasi ini rutin membuat ibadah tiap awal bulan. “Malu kita dengan ibu-ibu ini,” ujar Gubernur dalam apel, Senin (8/4/2019).

Untuk itu, Gubernur kembali mengingatkan agar Pemprov ada agenda serupa di awal bulan. Bisa sebulan sekali, bisa dua bulan sekali.

“Supaya iman kita kuat memiliki hati dan pikiran yang baik, bersih, dan jujur. Bukan hati yang kotor, yang menghambat pekerjaan, hati keras jadi lembut,” tegas Gubernur.

Ibadah dilakukan sesuai agama yang dianut. “Ada ibadah untuk Kristiani, pengajian untuk yang Islam, Hindu dan Budha juga. Seperti yang PKK rutin buat itu,” tandas Gubernur.(an/dixie)

Click here to preview your posts with PRO themes ››