Pemprov Segera Panggil Balai Jalan Terkait Jalan Rusak

P

emerintah Provinsi Papua Barat akan segera memanggil Balai Jalan Nasional (BJN) Papua Barat untuk mempertanyakan jalan trans Papua Barat yang rusak parah di beberapa titik, khususnya di Mamey, Tahota.

“Soal jalan itu kita sudah berdiskusi. Kita akan segera memanggil pihak balai untuk memperjelas statusnya,” ujar Wagub Papua Barat, Mohamad Lakotani, di Bintuni, awal pekan ini.

Gubernur sudah melihat kondisi jalan tersebut, bahkan terjebak hingga sembilan jam di ruas jalan itu sepulang mengikuti kegiatan di Merdey.

“Persoalan ini bukan hal baru. Makanya kita akan secepatnya memanggil balai. Kita ingin bukan sekadar konsep, tapi eksekusi penyelesaiannya seperti apa,” tandas Wagub.(njo)

Click here to preview your posts with PRO themes ››