DPRD Teluk Bintuni menyetujui APBD Perubahan 2019 dalam sidang paripurna, Kamis (06/09/2019).

Ketua DPRD Teluk Bintuni Buce Maboro dalam penyerahan dokumen APBD Perubahan 2019 ke Bupati Petrus Kasihiw mengingatkan agar anggaran yang disetujui digunakan sebagaima peruntukannya.

Bupati berterima kasih pada DPRD yang melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya, sehingga Sidang Rapat Paripurna berjalan dengan baik, dan lancar

Seperti diberitakan papuakini.co sebelumnya, pendapatan daerah Kabupaten Teluk Bintuni dalam APBD Perubahan diproyeksikan naik sebanyak 4,05% dari yang ditetapkan dalam APBD (induk) 2019, sementara di sisi belanja daerah ada kenaikan 15,91%.(cpk6/dixie)

Click here to preview your posts with PRO themes ››