20 orang Anggota DPRD Kabupaten Kaimana hasil Pemilihan Umum 17 April 2019 lalu telah diambil sumpahnya oleh Ketua Pengadilan Negeri Kaimana Benyamin Nuboba SH di gedung pertemuan Krooy Kamis (12/09/2019).

Mereka ditetapkan melalui SK Gubernur Provinsi Papua Barat Nomor : 171.2/ 171/9/2019 tentang Peresmian Pengangkatan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten Kaimana Masa Jabatan Tahun 2019-2024.

Dalam Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Kaimana tentang Pengucapan Sumpah/Janji Anggota DPRD Kabupaten Kaimana periode 2019-2024 ini turut dilakukan Penyerahan palu pimpinan dari Pimpinan DPRD Kabupaten Kaimana masa jabatan 2014-2019 kepada pimpinan sementara DPRD Kabupaten Kaimana.

Pada Kesempatan ini, Agus Duwila SSos Sekwan Kaimana juga membacakan SK Gubernur Papua Barat Nomor : 171.3/170/9/2019 tentang Peresmian Pemberhentian anggota DPRD Kabupaten Kaimana Masa Jabatan Tahun 2014-2019.

Dari pantauan papuakini.co, semua pejabat di lingkup Pemkab Kaimana hadir, mulai dari Bupati dan Wakil Bupati Kaimana, Kapolres Kaimana, Dandim 1804 Kaimana, Sekkab Kaimana, para pimpinan OPD, beberapa pimpinan partai politik dan serta berbagai elemen masyarakat yang ada di Kabupaten Kaimana.

Dalam rapat paripurna ini turut diumumkan Ketua dan Wakil Ketua Sementara DPRD Kabupaten Kaimana dan PDI Perjuangan sebagai peraih kursi terbanyak pertama menetapkan Charlly Richard E Maipauw sebagai Ketua Sementara melalui suratnya Nomor : 16/ EX/DPD.11/ IX/2019 Perihal Penyampaian Nama Pimpinan Sementara.

Selanjutkan Partai Golkar sebagai perahi kursi terbanyak kedua dalam pemilihan 17 April 2019 lalu menetapkan nama Jaquilina Claudia, SHut sebagai Wakil Ketua Sementara di DPRD Kaimana melalui suratnya Nomor : 36/DPD/P.GOLKAR/IX/2019 Perihal Penyampaian Nama Pimpinan Sementara DPRD.

Charlly Maipauw Ketua Sementara DPRD Kabupaten Kaimana dalam sambutannya mengatakan, sesuai dengan ketentuan dalam peraturan yang ada bahwa sebelum pimpinan DPRD terbentuk secara definitif maka DPRD dipimpin Pimpinan sementara DPRD yang terdiri atas seorang Ketua dan Wakil Ketua yang berasal dari dua partai peraih kursi terbanyak pertama dan kedua.

Click here to preview your posts with PRO themes ››

Pada kesempatan ini, dirinya juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh warga Kaimana yang telah berpartisipasi dalam pemilu 2019 sehingga berlangsung sesuai dengan harapan. Demikian halnya kepada KPU dan Bawaslu Kaimana dari tingkat Kabupaten hingga Distrik dan KPPS.

“Rasa terimakasih juga kami sampaikan kepada saudara anggota legislatif masa jabatan 2014-2019 atas segala upaya dalam rangka menyerap dan menindaklanjuti aspirasi masyarakat serta melaksanakan tugas-tugas legislatif lain yang tentunya tidak ringan,” ujarnya.

Ucapan yang sama juga disampaikan untuk Bupati, jajaran eksekutif serta aparat keamanan yang telah menciptakan suasana yang kondusif sehingga pemilu dapat berjalan denan baik, aman, jujur dan adil.(cpk3)