Gubernur Papua Barat Kuliah S2

Pendidikan tak mengenal usia. Ini dibuktikan Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan yang akan studi S2 pengelolaan keuangan daerah. Demikian pula dengan first lady Ny Yuliana Mandacan-Kiriweno.

Ini terungkap dalam penandatangan Nota Kesepahaman antara Pemprov Papua Barat dengan Universitas Cenderawasih (Uncen) di ruang multimedia lantai 3 gubernuran Papua Barat, Rabu (18/09/2019).

Penandatanganan ini dilakukan Gubernur Papua Barat dan Rektor Uncen, diwakili Dr Fredrik Sakoy, disaksikan Rektor Unipa, diwakili Drs Bambang Nugroho.

Pengelolaan keuangan daerah merupakan salah satu program studi yang diperlukan, mengingat sangat besarnya uang yang beredar di Papua Barat, dan Papua, khususnya dana otonomi khusus, sementara SDM orang Papua d bidang ini masih sangat minim.

Uniknya, kuliah S2 angkatan pertama yang diikuti 67 orang ini akan digelar di gubernuran. Menurut Gubernur, ini untuk meminimalisir terganggunya kinerja para ASN yang ikut kuliah S2 ini.

Gubernur mengatakan ada banyak proposal yang masuk dari ASN yang ingin studi S2 di luar daerah. Di Jayapura. Jogja, dan Manado. Hal itu bisa mengganggu tugas-tugas rutin mereka.

Itu sebabnya kuliah digelar di gubernuran, khususnya di ruangan-ruangan yang kosong di lantai 3 gubernuran.

Gubernur berharap 67 orang angkatan pertama ini bisa lulus semua.(an/dixie)

Click here to preview your posts with PRO themes ››