Gubernur Minta Poles Mutiara Hitam Budaya Papua Barat

Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan meminta mutiara hitam budaya Papua Barat yang sedang tertidur lelap untuk dibangunkan dan dipoles dengan sentuhan-sentuhan tangan kasih dari hati yang tulus.

Gubernur mengatakan ini dalam pembukaan Festival Seni Budaya Papua Barat VII di Manokwari, Rabu (09/10/2019).

Gubernur mengingatkan kekayaan seni dan budaya Papua Barat menyimpan nilai-nilai positif sebagai filter serta norma-norma sebagai penuntun dalam kehidupan manusia sebagai mahluk sosial.

Sayangnya, tegas Gubernur, kekayaan itu telah dilupakan bahkan berada daam kepunahan karena ulah pemilik budaya itu sendiri.

Oleh karena itu, kekayaan itu harus dilestarikan, dilindungi, dikembangkan dan dimanfaatkan untuk kesejahteraan masyarakat pemilik kekayaan itu.(an)

Click here to preview your posts with PRO themes ››