Anggaran untuk pelaksanaan upacara hari puncak peringatan hari-hari besar di lingkup Pemprov Papua Barat cukup besar. Tiap upacara diberi pagu anggaran maksimal Rp225 juta, kecuali upacara peringatan HUT Kemerdekaan RI.
Ini terungkap dalam apel pegawai Pemprov Papua Barat di gubernuran kawasan Arfai, Manokwari, Senin (14/10/2019).
Seprov berbicara itu terkait sudah dekatnya peringatan Sumpah Pemuda pada 28 Oktober mendatang. Sekprov mengingatkan instansi terkait seperti Dispora dan Dinas Pendidikan untuk menyiapkan upacara itu, dengan mengundang KNPI sebagai organisasi pemuda Indonesia.
Sekprov mengingatkan jangan semua tenang-tenang saja, lalu di last minute baru saling tanya siapa yang menangani upacara tersebut.(an/dixie)
Click here to preview your posts with PRO themes ››