Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyatakan akan membantu pembangunan infrastruktur Kabupaten Pegunungan Arfak (Pegaf), Papua Barat.

Presiden menyatakan itu dalam keterangan persnya di Pasar Ira, Angi, ibukota Kabupaten Pegaf, Minggu (27/10/2019).

Menurut Presiden didampingi Ibu Negara Iriana, sesuai masukan Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan dan Bupati Pegaf Yosias Saroy, pengembangan infrastruktur itu akan membantu perekonomian Pegaf, sehingga hasil pertanian bisa lebih lancar dipasarkan ke berbagai daerah.

Presiden yang dalam kunjungan itu didampingi, antara lain, Menteri PUPR Basoeki Hadimoeljono, mengatakan 139 km jalan akan segera dibangun dan diperbaiki. Bandara dalam dua tahun akan diselesaikan, juga pembangunan kantor-kantor kabupaten.(an/dixie)

Click here to preview your posts with PRO themes ››