Pemerintah Provinsi Papua Barat menghibahkan gedung Koperasi Konsumen Jemaat Syaloom Wasior, Kabupaten Teluk Wondama. Koperasi percontohan itu diharapkan bisa berkembang hingga akhirnya bisa mandiri.
Ini dikatakan Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan saat meresmikan gedung koperasi percontohan tersebut, Senin (25/11/2019).
“Pengurus dan anggota koperasi serius kelola dan kembangkan usaha yang digeluti untuk memberdayakan ekonomi kerakyatan berdasarkan kearifan lokal,” pesan Gubernur.
Sebelumnya, Kepala Dinas Koperasi dan UKM Papua Barat, Stepanus Selang, mengatakan ini adalah koperasi percontohan keempat yang dihibahkan Pemprov melalui instansinya, setelah Manokwari, Kota Sorong, dan Kabupaten Sorong.
Pembangunan gedung koperasi ini menggunakan dana APBD instansinya sebesar Rp1,669 M.
Berdiri di lahan 242 meter persegi, ada 13 ruangan di gedung itu, antara lain, unit ruang usaha simpan pinjam dan ruang toko.(an/dixie)
Click here to preview your posts with PRO themes ››