Kebutuhan dana pelaksanaan HUT ke-165 Pekabaran Injil (PI) yang merupakan tahun emas atau 5 tahunan kali ini mencapai Rp15 miliar.
Ini diungkapkan Ketua Panitia HUT PI, Nataniel D Mandacan, menjawab pekerja pers usai kerjabakti ASN Papua Barat di Pulau Mansinam, Jumat (24/01/2020).
Nataniel yang juga Sekprov Papua Barat itu mengatakan Pemprov telah menyiapkan dana Rp4 M di APBD Perubahan 2019, ditambah anggaran induk Pemkab Manokwari lebih dari Rp2 M, lalu ada tambahan lagi Rp6 M dari Pemprov. Total sudah 12 M.
Panitia juga menyurat ke Kabupaten/Kota di Papua Barat dengan fokus utama di Kabupaten Mansel, Pegaf, Wondama dan Bintuni. Hanya saja, baru Pemkab Manokwari yang merealisasi.
HUT PI diperkirakan akan didatangi 10.000 pengunjung, ditambah dengan tamu undangan lainnya, termasuk cicit dari Ottow dan Geisler juga akan kembali diundang.
Untuk partisipan pendeta-pendeta dari negara lain belum ada info resmi dari Sinode.(njo)
Click here to preview your posts with PRO themes ››