Gubernur Papua Barat Panen Raya Padi di Pasirido

Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan melakukan panen raya padi di Pasirido, Distrik Manokwari Timur, Manokwari, Kamis (17/12/2020).

Gubernur berterima kasih pada para petani yang telah berkontribusi nyata terhadap upaya peningkatan produksi dan produktivitas padi di Papua Barat.

“Selamat kepada para petani di Pasirido gunung ini yang berhasil mengolah sawah dan ladang hingga panen sekarang ini,” ujar Gubernur yang ddidampingi sejumlah pejabat teras Pemprov dalam kegiatan itu.

Sawah dan ladang di Pasirido di lahan seluas sekira 3 hektar itu ditanam oleh dua kelompok tani yang para anggotanya adalah orang Papua.

Gubernur Papua Barat Panen Raya Padi di Pasirido

Gubernur menegaskan pertanian merupakan program strategis nasional pemerintahan Presiden Joko Widodo guna mewujudkan sweasembada pangan.

Itu sebabnya Pemprov terus melakukan gerakan pengembangan pemberdayaan pertanian sebagai upaya membangun daya dengan mendorong membangkitkan kesadaran akan potensi pengembangan sektor pertanian yang dimiliki.(dixie)

Click here to preview your posts with PRO themes ››