Segera Cairkan BST dan BSP di Kantor Pos Manokwari Sebelum Kedaluwarsa

Para Keluarga Penerima Manfaat (KPM) penerima Bantuan Sosial Tunai (BST) dan Bantuan Sosial Pangan (BSP) dari pemerintah pusat di Manokwari, diharapkan segera mencairkan bantuan-bantuan tersebut di Kantor Pos Manokwari.

“Kami berharap KPM yang belum ambil untuk segera ambil. Sebelum cek tersebut non aktif, pembayaran bantuan pangan dan tunai masih kami layani,” ujar Kepala Kantor Pos Manokwari, Dedi M Siahaan, di ruang kerjanya, Selasa (03/08/2021).

Data per pukul 19.00 WIT 02 Juni 2021 menunjukkan baru 427 KPM, atau 48 persen dari 882 KPM penerima BST yang sudah mencairkan bantuan tersebut. BST diberikan untuk Mei dan Juni yang per bulannya Rp300 ribu.

Kondisi serupa terjadi untuk KPM penerima BSP tahap II (April – Juni) dan tahap III (Juli – September), yang dilokasikan Rp200 ribu per bulan.

Alokasinya untuk 6.795 KPM sementara realisasinya per 2 Juni 2021 baru 43 persen, alias 2.953. Ini berarti masih ada 3.842 KPM BSP yang belum mencairkan bantuan terkait pandemi Covid-19 tersebut.

“Hari ini kami koordinasi dengan Dinas Sosial, para KPM, dan berdasarkan nomor telefon dari dinas untuk kelurahan-kelurahan untuk bisa jangkau penerima. Ada yang sudah kami telefon dan SMS, tapi belum juga mencairkan bantuan ini,” ungkap Kepala Kantor Pos Manokwari.

Kebanyakan KPM penerima BST dan BSP yang belum mencairkannya tersebar di Andai, Manokwari Barat, Sanggeng, dan Amban.(dixie)