Kepala Dinas Pendidikan Papua Barat, Barnabas Dowansiba, berharap para kepala sekolah SMA/SMK sederajat di Kota Sorong untuk menggenjot vaksinasi Covid-19 untuk para siswa.
Harapan itu disampaikan dalam Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) yang membicarakan persiapan vaksinasi massal untuk pendidik, tenaga kependidikan, dan siswa/siswi di Kota Sorong.
Dengan banyaknya siswa/siswi yang sudah divaksin, maka kegiatan belajar mengajar tatap muka terbatas bisa dilaksanakan dalam waktu secepat mungkin.
“Vaksinasi pelajar SMA dan SMK di Kota Sorong belum menunjukkan kemajuan,” ungkap Kepala Dinas Kesehatan Papua Barat menjawab papuakini.
Kepala Dinas Pendidikan Papua Barat lalu menunjukkan data bahwa dari 11.201 siswa SMA/SMK sederajat di Kota Sorong, baru 1.333 yang divaksin dosis pertama dan 503 yang divaksin dosis kedua.
Sebelumnya, Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, sudah melaunching vaksinasi Covid-19 untuk pendidik, tenaga kependidikan, dan siswa SMA/SMK se Papua Barat di SMAN 1 Manokwari pada 20 Agustus 2021 lalu.(dixie)
Click here to preview your posts with PRO themes ››