Pangdam XVIII/Kasuari Hadiri Penyerahan Hewan Kurban Pemprov Papua Barat

Pangdam XVIII/Kasuari, Mayjen TNI Gabriel Lema SSos, menghadiri penyerahan bantuan hewan kurban Idul Adha 1443 H/2022 M dari Pemprov Papua Barat di Masjid Baitul Amin, SP4, Manokwari, 08 Juli 2022.

Keterangan tertulis Pendam XVIII/Kasuari menyebutkan Pangdam XVIII/Kasuari dalam kegiatan ini didampingi Aster Kasdam dan sejumlah pejabat Kodam lainnya.

Dalam kegiatan itu Penjabat Gubernur Papua Barat, Komjen (Purn) Drs Paulus Waterpauw MSi, menyerahkan simbolis 24 hewan kurban bantuan Pemprov Papua Barat, di mana tiap kabupaten/kota dapat dua hewan kurban.

Penyerahan simbolis hewan kurban juga dilakukan Bupati Manokwari, Hermus Indou. Pemkab Manokwari membantu 100 hewan kurban, di mana 52 ekor untuk daerah Warmare, Prafi, dan Masni, sisanya 48 ekor untuk masjid-masjid di kota Manokwari.(*)

Click here to preview your posts with PRO themes ››