Target Bapomi (Badan Pembina Olahraga Mahasiswa Indonesia) Papua Barat dalam ajang Pomnas (Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional) XVIII di Universitas Lambung Mangkurat, Banjarmasin, Kalimantan Selatan, sangat realistis.
“Target dua medali perunggu. Mudah-mudahan lampaui target,” ujar Wakil Ketua Bapomi Papua Barat, yang juga Ketua STIH Caritas Papua, Dr Roberth KR Hammar, dalam pelepasan Kontingen Pomnas Papua Barat di kampus STIE Mah Eisa Manokwari, 08 November 2023 malam.
Keterangan tertulis yang diterima papuakini menyebutkan, pelepasan atlet futsal, karate dan official tersebut turut dihadiri, antara lain, Ketua Prodi Manajemen, Manuel Lambi, yang mewakili Ketua STIE Mah Eisa Manokwari, dan Baso Daeng dosen UNIPA dalam kapasitas sebagai Sekretaris Bapomi Papua Barat.
Pelepasan diawali laporan manager futsal Yadi Hammar, dilanjutkan arahan teknis John Ulukyanan sebagai pelatih futsal, dan arahan serta sambutan oleh sekretaris Bapomi Papua Barat, Ketua STIE Mah Eisa Manokwari, dan sambutan sekaligus pelepasan oleh Dr Roberth KR Hammar.
Pimpinan kampus dan organisasi berharap kontingen yang terdiri dari atlet futsal, karate, pencak silat, bulu tangkis, dan atletik yang berasal dari STIH Caritas Papua, STIE Mah Eisa Manokwari, dan Unipa fokus dan serius untuk mencetak prestasi terbaik.
“Jaga sikap dan perilaku selama di Banjarmasin. Harumkan nama Papua Barat di Pomnas XVIII,” pesan Roberth Hammar.(*/dixie)