Peringatan Hari Pers Nasional tahun 2018 yang dipusatkan di Padang, 1 sampai 9 Februari 2018, membawa hujan berkat bagi Sumatera Barat.

Menurut siaran pers Panitia HPN 2018, berikut ini beberapa berkat tersebut.

1. Revitalisasi 1000 Rumah Gadang di Solok Selatan.

2. Revitalisasi Nagari Pariangan sebagai desa terindah di dunia.

3. Percepatan pembangunan jalan tol Padang – Pekanbaru.

4. Perputaran ekonomi masyarakat dari 8.000-an tamu yang datang.

5. Promosi wisata oleh wartawan dari seluruh Indonesia.

6. MoU kerjasama berbagai bidang dengan berbagai negara sahabat.

7. Pembangunan Musium Adinegoro di Sawahlunto.

8. Sertifikasi seluruh Mesjid dan Musholla se -Sumbar paling lama 2 tahun.

9. Transaksi langsung di Minangkabau Summit 4,5 M dan prospek perdagangan 2,5 M.

10. Sanitasi dan air bersih Masjid Burhanudin Ulakan dan Tanah Datar, serta beberapa masjid di Bukittinggi dan Agam.

11. Bantuan hibah Gedung Baznas di Tanah Datar.

12. Bantuan pembangunan pagar Masjid Raya Sumbar.

13. Percepatan pembangunan jalan Sungai Pisang – Kawasan Mandeh.

14. Percepatan Roehana Kudus jadi Pahlawan Nasional.

15. Bantuan BTS pada area blank spot di daerah 3T sebanyak 15 titik di Pasbar, Solsel dan Mentawai.

Dari lebih 100 agenda kegiatan HPN 2018 di Sumbar yang fokus ke kepariwisataan, hanya 20 persen kegiatan yang menyangkut pers, selebihnya adalah kegiatan yang melibatkan masyarakat.(***/dixie)

Click here to preview your posts with PRO themes ››