Pemkab Manokwari-Kodim 1703 Bangun Pastori dan Rumah Warga Ingkuaisi

Pemkab (Pemerintah Kabupaten) Manokwari melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Kampung dan Kodim 1703 kerjasama membangun satu pastori dan dua rumah tokoh masyarakat di Kampung Ingkuaisi, Distrik Prafi, Kabupaten Manokwari.

Ini ditandai dengan peletakan batu pertama pembangunan yang dilakukan Sekkab Manokari, Aljabar Makatita, Jumat (3/8) kemarin.

“Jangan lihat apa yang telah diberikan, tetapi yang paling penting adalah bagaimana upaya pemerintah untuk terus memberikan rasa keadilan, kenyamanan dan aman tanpa membeda bedakan masyarakat,” ujar Sekkab.

Kepala Bidang Pemerintahan Kampung, Yayok SIP dalam laporannya mewakili Kadis PMK menjelaskan, karya bakti ini merupakan salah satu pelestarian budaya kebersamaan yaitu gotong royong.

Ayok berharap masyarakat dapat mendukung dengan baik kegiatan tersebut agar dapat berjalan lancar sampai selesai.

Pasiter Kodim 1703/Manokwari, Lettu Inf Sudiantoro yang mewakili Dandim mengatakan, karya bakti TNI itu akan dikerjakan dengan target waktu satu bulan dengan bantuan tenaga kerja 60 orang baik itu anggota TNI dan masyarakat.(cpk2/njo)

Click here to preview your posts with PRO themes ››