Formasi CPNS Sudah Ada Seleksi Tetap Sistem Online

Seleksi penerimaan CPNS Papua Barat tetap akan menggunakan sistem online sesuai keputusan pemerintah pusat. Demikian tegas Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Papua Barat, Yustus Meidodga, Senin (17/9).

Terkait ada aspirasi warga yang tak setuju dengan sistem online, dia menegaskan itu adalah hal wajar karena merupakan hak setiap warga negara untuk menyampaikan pendapat. “Kami mengacu pada aturan yang berlaku di negara ini,” tuturnya.

Dia lalu menegaskan Gubernur berupaya supaya anak-anak Papua semua bisa terakomodir. Gubernur tidak hanya duduk diam. “Nanti dilaporkan dulu baru pimpinan ambil keputusan seperti apa.Kalau memang ada keputusan. nanti dikoordinasikan ke pemerintah pusat,” ungkapnya.

Dia juga mengatakan formasi CPNS sudah ada namun masih akan disampaikan ke Gubernur dan Sekprov. “Pendaftaran jelas tetap tahun ini. Waktu pastiya kapan belum tahu,” tandasnya.(ar/dixie)

Click here to preview your posts with PRO themes ››