Anggaran KONI Papua Barat Hanya 30 M

Anggaran KONI Papua Barat di 2019 hanya 30 miliar. 20 M dari jumlah itu untuk keikutsertaan PON 2020 dan 10 M untuk Puslatda dan kegiatan lain-lain.

Ketua Umum KONI Papua Barat, Dominggus Mandacan mengatakan, hibah yang turun dari Pemerintah Papua Barat hanya sejulah itu.

“Kita upayakan digunakan dengan maksimal untuk menghasilkan prestasi optimal,” ujar Dominggus yang juag Gubernur Papua Barat itu.

Dominggus mengakui dana itu belum cukup. “2019 ini 30 miliar. Estimasi kita belum cukup. Tapi itu yang bisa dihibahkan. Kita harapkan ada partisipasi pihak-pihak lain,” ungkapnya, lalu mengatakan mungkin bisa ada tambahan dalam APBD perubahan nanti.(njo)

Click here to preview your posts with PRO themes ››