Papua Barat Terus Genjot Program Inovasi Desa

Papua Barat kian menggenjot realisasi program inovasi desa. Ini jadi salah satu bahasan utama dalam Rapat Koordinasi Program Inovasi Desa se Papua Barat, yang berakhir Selasa (2/4/2019).

“Ini tahun ketiga kita menjalankan program inovasi desa,” ujar Dra Diah Dian S Come, Kabid Pemerintahan Kampung dan Kelurahan, Selaku PPK Satker P3MD dan Program Inovasi Desa Papua Barat.

Rakor ini dihadiri ratusan peserta dari 12 kabupaten, termasuk perwakilan OPD terkait dari seluruh kabupaten, seperti Bappeda, Dinas Dinas Kesehatan, Dinas UKM dan Koperasi, dan keterwakilan 60 kepala distrik dan pendamping distrik.

Hal lain yang dibahas adalah pembentukan tim inovasi kampung di kabupaten dan distrik, karena ada alokasi dana inovasi kampung untuk distrik.

Rakor juga diwarnai penandatangan berbagai MoU, antara lain antara Pemprov Papua Barat, melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat Papua Barat, dengan dinas pemberdayaan masyarakat dan kampung seluruh kabupaten.

“Rekomendasi akan disampaikan ke Pak Gub (Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan, red) untuk diagedakan di raker para bupati,” ungkapnya.(an/dixie)

Click here to preview your posts with PRO themes ››