Asyik, AirAsia Masuk Sorong Mulai 2 September 2019, Tiket Tak Sampai 1,6 Juta

Minggu, 18 Agustus 2019, pagi saya iseng membuka situs AirAsia (www.airasia.com). Alangkah terkejutnya saya saat melihat di tampilan awal sudut kiri bawah situs tersebut menampilkan Destinasi Baru ke Sorong (tapi gambarnya salah satu objek wisata di Raja Ampat).

Langsung saya klik tautan destinasi baru maskapai yang terbang ke berbagai kota di puluhan negara di seluruh dunia dari Indonesia itu.

Terlihat AirAsia dijadwalkan melakukan inaugural flight, alias penerbangan perdana, ke Sorong dari Jakarta pada 2 September 2019 pukul 00.05 WIB dan tiba di Sorong pada 2 September 2019 pukul 06.10 WIT.

Di situsnya tampak pula bahwa AirAsia melayani rute ini dari Jakarta tiap Senin, Rabu, dan Jumat.

Iseng saya coba booking dengan base fare tanpa tambahan apapun, alias benar-benar hanya terbang tanpa bagasi tambahan (tapi sudah termasuk bagasi kabin 7 kg), pilih tempat duduk, dan beli makan minum.

Asyik, AirAsia Masuk Sorong Mulai 2 September 2019, Tiket Tak Sampai 1,6 Juta
Panduan dimensi (ukuran) bagasi kabin yang diperbolehkan untuk penerbangan domestik Air Asia.

Harga yang saya dapat untuk penerbangan tersebut totalnya Rp1.563.560, sudah termasuk biaya pemrosesan pembayaran via ATM.

Biaya yang harus saya bayar berbeda sedikit dari yang tidak terdaftar sebagai anggota AirAsia Big Loyalty.

Kalau mau tambah makan, harganya tak mahal bila dibandingkan dengan harga yang harus kita bayar bila belanja di toko atau restoran di bandara. Berbagai menu ditampikan dengan harga Rp36.900 sudah termasuk pilihan dengan air mineral atau kopi.

Asyik, AirAsia Masuk Sorong Mulai 2 September 2019, Tiket Tak Sampai 1,6 Juta
Menu makanan dalam penerbangan AirAsia.

Kalau mau tambah bagasi juga relatif tak mahal.

Iseng pula saya cek kursi yang sudah terisi dalam inaugural flight AirAsia dari Jakarta ke Sorong, Papua Barat ini. Ternyata sudah ada beberapa hotseat dan kursi standar yang terisi. Totalnya tujuh kursi terpilih.

Lalu, bagaimana inaugural flight dari Sorong ke Jakarta pada 2 September 2019. Belum ada satu kursi terpilih Saya pun coba mem-bookingnya. Total yang harus saya bayar 1.900.802 di penerbangan perdana ini.

Click here to preview your posts with PRO themes ››

Harga ini turun jauh pada penerbangan di hari Selasa dengan Rp1.515.160.

Tampak di situs AirAsia penerbangan dari Sorong ke Jakarta dilayani tiap Senin, Selasa, Kamis, dan Sabtu.

Asyik kan kalau sudah alternatif maskapai penerbangan seperti ini.(dixie)