Sekprov Papua Barat Minta Berikan Kunci Mobil Dinas

Sekretaris Provinsi Papua Barat Nataniel D Mandacan meminta para mantan pejabat atau ASN yang diberi mobil dinas untuk mengembalikan kunci mobil tersebut ke BPKAD.

Permintaan ini ditujukan pada mereka yang sudah menyerahkan mobil masing-masing dengan memarkirkannya di gubernuran di Susweni, tapi belum menyerahkan kunci mobil mereka.

Mobil ada di bawah tapi kunci tidak ada
karena ada mobil yang mau digeser ke Susweni halamn di rudis saya luas.
kalau taruh di sini mau bayar siapa jaga

“Yang taruh kendaraan di bawah, dengan sangat hormat saya mengetuk hari saudara-saudara bawa kunci, kasih ke BPKAD,” ujar Sekprov dalam apel Senin (14/10/2019).

Sekprov mengatakan kalau kunci tidak diserahkan lalu mobil ditinggal begitu saja, maka itu artinya sama saja dengan marah. “Kalau marah, saya mau tanya siapa suruh jadi pegawai?” tanya Sekprov disambut tepuk tangan peserta apel.

Sekprov lalu mengakui selama ini ada kekeliruan administrasi soal pengadaan kendaraan dinas. OPD-OPD menganggarkan lalu mengadakan kendaraan dinas, tapi tidak dibarengi dengan berita serah terima kendaraan dinas tersebut.

Selain itu, selama ini saat pejabat penerima kendaraan dinas itu pensiun, kendaraan tersebut tidak dikembalikan.

Kondisi itu sedang diperbaiki dengan mendata para penerima kendaraan dinas tersebut, sesuai arahan KPK.

Sekprov kemudian mengatakan nantinya ada aset-aset yang akan lelang secara terbuka dan transparan. “Lelang terbuka, tidak di bawah meja,” tegas Sekprov.

Dalam lelang tersebut tiap peserta lelang maksimal hanya bisa membeli satu kendaraan dinas saja.(an/dixie)

Click here to preview your posts with PRO themes ››