Danramil Sorong Timur, Mayor Inf Djafar, bersama 10 Babinsa Koramil 1704-01/Sorong Timur turun langsung mendampingi panen padi 72 ton di Kelurahan Maklalut, Distrik Mariat, Kabupaten Sorong.
Bersama anggota kelompok tani Melati Jaya pimpinan Supar, dihadiri Ketua PPL Irianto S.Tp, mereka memanen lahan padi varitas Ciherang seluas 16 hektar. Padi ini merupakan penanaman periode 2017 dengan hasil produksi 4,5 ton per hektar. Panen diperoleh setelah masa tanam 90-105 hari.
Warga dan TNI AD akrab dalam pendampingan panen padi.
“Panen kali ini terbilang sukses. Ini berkat kerja sama baik, antara masyarakat yang tergabung dalam kelompok tani Melati Jaya bersama pendamping para Babinsa dari Koramil Sorong Timur,” kata Danramil, dalam siaran pers Kodim 1704/Sorong, Jumat (10/3).
Supar berterima kasih pada semua pihak yang sudah membantu terlaksananya program pendampingan panen padi ini.
Panen padi memakai alat pertanian.
“Semoga apa yang kita harapkan bersama dapat terlaksana dengan baik, termasuk mewujudkan swasembada pangan di kampung ini,” tuturnya.(***)