LP3BH Manokwari menagih janji Kapolri untuk mempromosikan jabatan Kapolda Papua Barat kepada putra Tanah Papua, Brigjen Pol Pietrus Waine.

Melalui siaran persnya, Direktur LP3BH Manokwari, Yan Christian Warinussy, meminta Gubernur Papua Barat untuk tidak lupa akan janji Kapolri saat berkunjung ke Manokwari pertengahan tahun lalu.

“Saat ke Manokwari, Kapolri janji akan promosikan jabatan Kapolda kepada Waine dengan pangkat Brigjen”, ungkapnya.

Kata dia, promosi bintang satu (Brigjen) yang disandang Waine saat ini sudah memenuhi syarat untuk menjadi Kapolda Papua Barat.

“Kapolri sempat menyampaikan 6 bulan promosi pangkat Brigjen sudah bisa diangkat sebagai Kapolda. Ini yang masyarakat tunggu,” ujarnya.

Waine, kelahiran Puweta, Kamu Selatan, Dogiyai, Papua, 5 Juli 1962 silam itu saat ini menjabat Widyaiswara Madya Sespim Lemdiklat Polri.

Sementara itu, Kepala suku Pegunungan Tengah di Manokwari, Diben Danggu Weya menyatakan akan sangat mendukung dan membantu menjamin keamanan jika putra Papua menjabat sebagai Kapolda Papua Barat.

“Dari tiga Kapolda, Petrus Waine hanya sebagai Wakapolda. Sudah saatnya beliau menjadi Kapolda. Apalagi, dia pernah menjabat sebagai Kapolres Manokwari, ” tandasnya.(njo)

Click here to preview your posts with PRO themes ››