Tim Buru Sergap (Buser) Polres Teluk Bintuni, Polda Papua Barat meringkus pengguna Facebook akun ISAW dalam keadaan mabuk.
Dia diamankan di salah satu tempat hiburan malam di Kabupaten Teluk Bintuni, Selasa (27/8/2019) sekira pukul 01.20 WIT, karena dugaan ujaran kebencian melalui unggahannya di medsos.
Dalam halaman FB-nya, dia mengunggah tulisan yang bunyinya “Manokwari, Sorong dan sekitarnya. Kalau internet masih diblokir, usul saya kam kumpul massa baru bakar kantor Infokom dan Kominfo biar tidak ada jaringan internet sekalian. Kasih hangus mobil-mobil Telkomsel biar tidak usah beli pulsa lagi.”
Kabid Humas Polda Papua Barat, AKBP Mathias Yosias Krey mengatakan, terduga mengakui pada tim buser bahwa akun itu miliknya, dan dia yang menulis status tersebut.
“Terduga pelaku saat ini masih diamankan. Siang tadi dilakukan pemeriksaan lanjutan. Dia sudah mengakui bahwa akun itu miliknya dan dia yang membuat status tersebut,” tandasnya.(njo)
Click here to preview your posts with PRO themes ››