Mantap, Mantan Ketua dan Anggota MRPB Kembalikan Mobil Dinas

Mantan Ketua Majelis Rakyat Papua Barat (MRPB) Vitalis Yumte dan mantan anggota MRPB, Wolas Krenak, menjadi teladan. Mereka mengembalikan mobil dinasnya ke Pemerintah Provinsi Papua Barat, dan diterima Asisten I Papua Barat, Musa Kamudi, Jumat (04/10/2019).

Pengembalian itu merupakan bagian dari supervisi dan asistensi Komisi Pemberantasan Korupsi terkait penertiban aset Papua Barat.

Vitalis mengatakan saat memimpin lembaga kultur Papua Barat itu dia diberikan tiga kendaraan dinas, yaitu satu kijang Innova di 2011, sebuah Hi Lux sebagai kendaraan operasional untuk memudahkan koordinasi di 2013, lalu Ford Dash 8 di 2014.

Semua kendaraan itu, tuturnya, sudah dikembalikan ke Pemprov dalam kondisi baik.

Dia kemudian mengimbau para anggota MRPB periode 2011-2016 lainnya untuk mengembalikan kendaraan dinas mereka, baik yang masih ada di Manokwari maupun tidak.

“Saat itu semua anggota MRPB, ada 33 orang, menerima kendaraan dinas,” tandasnya.

Sementara itu, Wolas menambahkan pengembalian mobil dinas Avanza yang dipegangnya itu merupakan bagian dari tata administrasi negara.

Dia juga mengatakan bila nanti negara mempertimbangkan untuk memberikan kendaraan dinas itu dalam bentuk hibah atau mekanisme lainnya, maka itu persoalan belakangan.

“Kalau pun tak diberikan, tak apa. Kendaraan itu bisa digunakan ASN atau pejabat lain untuk membantu mereka menjalankan tugas masing-masing demi kemajuan Papua Barat,” tandasnya.(an/dixie)

Click here to preview your posts with PRO themes ››