Pemerintah Provinsi Papua Barat membantu rumah-rumah ibadah dengan memberikan berbagai fasilitas yang dibutuhkan secara bertahap sesuai kemampuan keuangan daerah.
Salah satunya adalah genset yang disalurkan Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan ke jemaat GPdI Betel, Sidey, Manokwari dalam perayaan ibadah Natal bersama Pemprov di gubernuran, Kamis (17/12/2020).
Menurut Kepala Dinas ESDM Papua Barat, John Abraham Tulus, bantuan tersebut merupakan bagian dari visi dan RPJMD Gubernur di sektor energi terkait kebutuhan tempat-tempat ibadah yang ada jauh di luar ibukota manokwari.
“Untuk daerah-daerah yang infrastruktur listrik yang dibangun pemerintah dan PLN belum memadai. Dengan demikian ibadah relatif tidak terganggu jika aliran listrik PLN putus,” ujarnya.
Khusus genset yang disalurkan tadi berdaya 5.000 Watt. “Juga ada satu genset bantuan lagi berdaya sama, 5.000 Watt, dan satu lagi 20.000 Watt. Keduanya untuk rumah ibadah dan akan disalurkan dalam waktu dekat ini,” ungkapnya.
Dia lalu mengatakan ada banyak permintaan bantuan dari rumah-rumah ibadah terkait genset ini. Pemerintah akan berupaya memenuhi seluruhnya berdasarkan prioritas dan kemampuan keuangan daerah.(dixie)
Click here to preview your posts with PRO themes ››