Sekda Teluk Bintuni Kans Orang Non Papua

Posisi Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Teluk Bintuni, Papua Barat, ada kemungkinan bisa dipercayakan pada birokrat dari luar Teluk Bintuni, bahkan non Papua.

Pasalnya, menurut tokoh pemuda Teluk Bintuni, Yohanis Akwan, pada papuakini.net, melihat permasalahan di Kabupaten Teluk Bintuni saat ini, Pemkab butuh sosok Sekda yang bukan biasa-biasa saja.

“Sekretaris Daerah merupakan jabatan yang membantu Bupati dalam melaksanakan tugas penyelenggaraan pemerintahan, administrasi, organisasi, serta tata laksana pemerintahan, sehingga butuh orang yang setia dan mampu mengamankan kebijakan Bupati,” ujar Akwan, Senin (11/01/2021).

Akwan juga mengatakan Kabupaten Teluk Bintuni butuh seorang Sekda yang kompetensinya telah terbukti, bukan berdasarkan asal muasal serta latar belakang pribadi.

“Seorang Sekda harus menjadi lokomotif dan mengkoordinir seluruh kebijakan dalam rangka pencapaian pembangunan di Bintuni. Yang lebih penting lagi (seorang Sekda) harus loyal dan setia,” tegas Akwan.

Oleh karena itu, menurutnya, tidak menutup kemungkinan jabatan Sekda akan diisi pejabat non Papua dari luar Bintuni, yang telah terukur kompetensi serta kapabilitasnya dalam mengawal kebijakan Bupati dan Wakil Bupati, serta bisa menjadi liaison officer untuk tata laksana daerah.

Kemungkinan seperti yang dikatakan Akwan ini ada benarnya, karena infomasi yang diperoleh papuakini menyebutkan Bupati Teluk Bintuni Ir Petrus Kasihiw MT menginformasikan di group WhatsApp pejabat Pemkab Teluk Bintuni, bahwa seleksi terbuka (lelang) jabatan Sekda akan dilakukan secara terbuka sehingga orang luar Teluk Bintuni bisa mengikutinya.

Sebelumnya, sudah ada beberapa pejabat yang mengikuti atau mendaftar sebagai calon Sekda Teluk Bintuni. Mereka adalah, berdasarkan abjad, antara lain, Dr Alimudin MM (Kepala Bapelitbang), Frans Awak (Plt Sekda Teluk Bintuni), Izaac Loucon, Jen Fimbay (Kadin DP3AKB), dan Ir Putu Suratna.

Click here to preview your posts with PRO themes ››

Nama-nama ini kemungkinan bertambah mengingat jabatan Sekda akan dilelang.(dixie)